Thai Tea Bisa Sebabkan Gagal Ginjal, Benarkah?

 



Pakar kesehatan menyebut ginjal sebagai salah satu organ yang paling rentan mengalami masalah kesehatan jika kita tidak menerapkan pola makan atau minum yang baik. Sebagai contoh, jika kita kekurangan asupan air putih, maka risiko terkena gagal ginjal akan meningkat. Karena alasan inilah sebaiknya kita mengonsumsi air putih setidaknya dua liter setiap hari demi mencegah datangnya masalah kesehatan pada ginjal. Jika kita minum air kurang dari 1,2 liter setiap hari dalam jangka panjang, risiko untuk terkena gagal ginjal dan diabetes tipe 2 akan meningkat. Hal yang sama juga akan terjadi jika kita sering mengonsumsi minuman manis. Masalahnya adalah kita cenderung terbiasa mengonsumsinya. Sebagai contoh, minum teh atau kopi manis cenderung telah membudaya di Indonesia. Selain itu, kita juga bisa dengan mudah membeli minuman-minuman manis seperti thai tea di berbagai tempat. Padahal, minuman manis seperti thai tea tidak bisa disamakan dengan asupan cairan yang dibutuhkan oleh tubuh. Hal ini berarti, jika kita sering mengonsumsinya, bisa jadi akan menurunkan asupan air putih harian dan akhirnya membuat kinerja ginjal menjadi lebih berat. Ginjal yang terus dipaksa bekerja keras akan rentan mengalami kerusakan dan akhirnya menyebabkan gagal ginjal.

0 Comments:

Posting Komentar